Perth, Pemandangan matahari terbenam kota Perth diwarnai oleh keberadaan 'goresan api' yang cukup besar di langit. Peristiwa ini menghebohkan warga. Diduga, 'goresan api' di langit tersebut merupakan meteor yang jatuh ke laut di wilayah Australia Barat.
Fenomena di langit ini menarik perhatian banyak pengunjung pantai Australia Barat, sejak Jumat (29/6) sore waktu setempat. Salah satu warga, Gavin Trought, yang sempat mengabadikan fenomena tersebut menyatakan sisa-sisa 'goresan api' masih terlihat di langit hingga malam hari.
"Goresan aneh di langit ini masih terlihat di wilayah Cottesloe pada malam hari. Saya menyadarinya sebelum matahari terbenam," jelas Trought kepada media setempat, PerthNow dan dilansir oleh news.com.au, Senin (2/7/2012).
Pengakuan senada juga dilaporkan oleh seorang manajer kafe di wilayah pantai Perth bernama Daniel Jongue. Menurut Jongue, 'goresan api' ini terlihat di wilayahnya selama 20 menit sebelum berangsur-angsur menghilang.
"Terlihat seperti uap air. Warnanya kombinasi merah, jingga, dan kuning, sangat indah," terangnya.
Menanggapi fenomena ini, juru bicara Biro Meteorologi setempat menyatakan,radar cuaca miliknya tidak menangkap pergerakan meteor di wilayah Perth. Dengan demikian, masih belum diketahui pasti apa yang menyebabkan terjadinya fenomena 'goresan api' di langit tersebut.
No comments:
Post a Comment